Pelaksanaan Reses I,Ahmad Faisyal Berharap Pihak Eksekutif Mengakomodir Aspirasi

Kota Bekasi, SK. 

Politisi muda Ahmad Faisyal Hermawan SE,MM, anggota DPRD Kota Bekasi yang juga sebagai Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi, hari ini melaksanakan Reses I Tahun Anggaran 2021 di 3 Kelurahan, dengan 4 titik lokasi kegiatan sekaligus.

“Hari ini kegiatan reses kita di Kelurahan Bintara, Kelurahan Jakasampurna, dan Kelurahan Kranji, tapi ada 4 titik (red – lokasi kegiatan) untuk menggantikan kegiatan kemarin,” kata Ahmad Faisyal, kepada wartawan usai melakukan kegiatan Reses di RW. 011 Kelurahan Kranji, Kecamatan Bekasi Barat, Sabtu (20/02/2021) sore.

Ahmad Faisyal menyebutkan, kegiatan reses ini sudah menjadi bagian dari tugas anggota dewan, bertemu dengan masyarakat dan konstituennya untuk menyampaikan informasi terkait situasi Kota Bekasi serta menjaring aspirasi dari masyarakat.

Berdasarkan keterangan Ahmad Faisyal, beberapa aspirasi dari sejumlah titik lokasi kegiatan yang berhasil ditampung masih menyangkut tentang Infrastruktur di wilayah, Pendidikan, Kesehatan, dan ditambah mengenai masalah pandemi Covid-19, “Artinya memang sudah tugas saya sebagai wakil rakyat, menerima dan menampung semua aspirasi yang disampaikan warga,” jelasnya.

Saya sih berharap, sambung Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi itu, “Apa yang saya jaring di masyarakat, kemudian saya bawa menjadi program aspirasi dan dapat diselesaikan semua. Selain itu pihak eksekutif juga bisa mengakomodir (red – Usulan Aspirasi) ini semua, karena ini kepentingan lingkungan, kepentingan wilayah, dan kepentingan masyarakat bersama, bukan kepentingan pribadi. Dan mudah-mudahan kedepan saya bisa terus menjalin komunikasi yang baik, sehingga terjalin sinergi yang baik juga,” terang Ahmad Faisyal.

Situasi teknis pelaksanaan Reses kali ini pun dirasakan berbeda dari Tahun sebelumnya, Ahmad Faisyal mengungkapkan format kegiatan tersebut membatasi jumlah peserta yang hadir dan waktu kegiatan, “Karena kita dikasih waktu juga kan tidak boleh melebihi jam 6 sore nih, dari jam 6 pagi sampai jam 6 sore. Tapi apapun itu harus kita ikuti demi kesehatan bersama dan kepentingan bersama,” ungkapnya.

Sementara pada saat awal pelaksanaan kegiatan, dalam sambutan Amirudin selaku Ketua RW. 011, Kelurahan Kranji mengucapkan terima kasih atas realisasi dari aspirasi warga terkait bantuan pembangunan U-ditch di wilayah tersebut. Meski begitu, keluhan warga lainnya juga disampaikan Ketua RW. 011, “Semoga nanti kedepannya bukan hanya U-ditch saja, mungkin (red – perbaikan) jalan aspal. Kalau bisa pak dewan, rumah-rumah yang belum layak huni minta untuk di bantu buat warga RW. 011,” ucap Amirudin sekaligus menutup sambutannya. [Andrew]

Tinggalkan Balasan