Ketua DPRD Apresiasi Kunjungan Presiden RI Di-Maluku.

Ambon.SK

Ketua DPRD Provinsi Maluku Drs.Lucky Wattimury.M.Si, sangat mengapresiasi kunjungan Presiden RI, Ir. Joko Widodo, ke-Maluku khususnya ke-Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT). Moment kedatangan Presiden RI ini sangat luar biasa, dan membanggakan. Beliau tidak focus dikota Ambon sebagai ibukota provinsi, namun langsung ke-Kabupaten Kepulauan Tanimbar,(KKT).

Demikian disampaikannya kepada wartawan, digedug DPRD,Kamis 1 September 2022.

Dikatakan sesuai agenda, Presiden RI Jokowi, akan berkunjung keberbagai proyek, yang kepentingannya untuk masyarakat Maluku, termasuk juga mengunjungi beberapa pasar, sekaligus memberikan bantuan kepada masyarakat.Selain itu hal yang paling utama kedatangan Presiden RI di-KKT itu manfaatnya sangat besar, paling tidak melihat secara langsung berbagai masalah masyarakat, sekaligus masyarakat ingin bertatap muka langsung dengan Presiden.  Menurut Wattimury, Dirinya sangat yakin,dan percaya setelah, Presiden Kembali Ke-Jakarta, akan ada hal-hal yang baik dan bermanfaat, bagi KKT, terutama Blok Masela, mudah-mudahan dipercepat pembangunannya, termasuk juga pembangunan proyek yang lain, sehingga Provinsi Maluku akan maju dan berkembang.

Wattimury juga berharap dengan adanya kunjungan Presiden RI, membawa banyak manfaat,untuk Maluku,  terkusus untuk Kabupaten Kepulauan Tanimbar, tutup Wattimury. (Izk)

Tinggalkan Balasan