Anugerah Meritokrasi,Pemkab Tasikmalaya Raih Kategori Baik

0
86

Kabupaten Tasikmalaya,SK

Sekretaris Daerah Mohamad Zen mewakili Bupati Tasikmalaya hadir dalam acara Anugerah Meritokrasi yang diselenggarakan oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), bertempat di Hotel Bidakara Jakarta Selatan, Kamis (28/01/2021).

Pada kesempatan ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tasikmalaya mendapat (meraih) kategori “Baik” dengan nilai 280.  Penerapan sistem merit dalam manajemen ASN diharapkan dapat memicu perubahan mendasar manajemen ASN di Kabupaten Tasikmalaya ke arah yang lebih baik,karena kualifikasi,kinerja, dan kompetensi secara adil tanpa diskriminasi.

“Keberhasilan Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya dalam mencapai penerapan sistem merit kategori Baik  merupakan hasil dari kerja keras seluruh jajaran di instansi pemerintah yang sudah berkomitmen untuk terus melakukan perbaikan dalam  manajemen ASN-nya,” pungkas Zen.Penghargaan diberikan langsung oleh Ketua Komisi Pemberantaaan Korupsi dan Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara.

Turut hadir dalam kegiatan ini Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI,Menteri Agraria dan Tata Ruang/BPN.(Resmiati Nurjaya)

Redaksi
Author: Redaksi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini